Kudapun Itu Berputar-putar Mendengarnya

Ahmad pernah meriwayatkan sabda Rasulullah SAW kepada para sahabat, bahwa beliau mendengar siksaan dalam kubur " Andaikata tidak mengotori hati kalian dan kalian tidak menambah perkataan, tentu kalian dapat mendengar apa yang kudengar (tentang siksa kubur) ".

Bukhari meriwayatkan sabda Rasulullah SAW kepada Abubakar dan Handhalah :
"Demi jiwaku yang ada ditangan-Nya, andaikata kalian berbuat seperti apa yang ada pada diriku terus menerus, juga dalam berdzikir, tentu malaikat akan menyalamimu ketika tidur dan ketika kamu berjalan. Tapi hai Handhalah sa'ah sa'ah sa'ah sa'ah sa'ah sa'ah "

Bukhari meriwayatkan dari Usaid bin Hudhair, ia berkata :
" Ketika suatu malam, ia (Usaid) membaca surah Al Baqarah kuda yang diikat tak jauh dari tempatnya berputar-putar. Ketika ia berhenti membaca (surah Al Baqarah), kuda itupun diam. Ketika ia membaca lagi (surah Al Baqarah) kuda itupun berputar-putar lagi. Anaknya, Yahya yang tadinya berada didekatnya lalu pulang dan meninggalkan Ussaid sendirian.
Kemudian Usaid mengangkat kepalanya memandang ke langit. Tak tahunya di sana ada perlindungan yang di dalamnya ada sesuatu yang menyerupai lampu. Besok paginya, ia menceritakan hal itu kepada nabi SAW. Beliau bersabda :
" Tahukah kamu apa itu ?"
"Aku tidak tahu ", jawab Usaid
Rasulullah bersabda,
" Itulah malaikat yang mendekat karena suaramu. Kalau seandainya aku yang membaca, tentu semua orang akan melihatnya dan tidak akan hilang dari pandangan mereka "

Asy-Syaikhani dan Tirmidzi meriwayatkan dari Al-barra' yang berkatan :
" Ada seorang pria yang sedang membaca surah Al-Kahfi. Dia mempunyai seekor kuda yang diikat dengan dua utas tali. Tiba-tibaada segumpal awan yang mendekat, sehingga kuda itupun lari karena takut dengan gumpalan awan itu. esok paginya, dia mendatangi Nabi SAW dan menceritakan kejadian itu. Beliau bersabda :
" Itulah sakinah (ketenangan) yang turun karena bacaan Al-Qur'an ".